Dalam kunjungan kerja ke Polsek Pangean turut dihadiri oleh Kapolres Kuansing AKBP Pangucap Priyo Soegito,SIK.MH, Waka Polres Kuansing Kompol Lilik Surianto,S.ST.SH, Ketua Bhayangkari Cabang Kuantan Singingi Ibu Adinda Martharindra Pangucap, Wakil Ketua Bhayangkari Cabang Kuantan Singingi Ibu Desi Lilik, Kabag Sumda Kompol Hadi Purnama,S.IP, Kabagren Polres Kuansing AKP Akmal,SE, Kasat Reskrim AKP Linter Sihaloho, SH., MH, Kasat Intelkam Polres Kuansing AKP Jhon WH Matondang,SH, Kasat Shabara AKP Hajjarul Aswadiman, Kasat Narkoba Iptu Novris Simanjuntak, Kasie Propam AKP Repriadi,SE – Staf Kasie Humas, Kapolsek Pangean AKP Sony J.R,SH, Ketua Pengurus Ranting Bhayangkari Polsek Pangean Eka Sony dan ibu-ibu Bhayangkari, Para Kanit dan Personil Polsek Pangean.
Dalam sambutanya, Kapolres Kuansing AKBP Pangucap Priyo Soegito, SIK., MH menyampaikan agar para anggota mampu menjaga Profesi dengan baik sebagai anggota polri.
“Perlu saya sampaikan, Personil jangan ada yang bermasalah dalam dinas, hidup dengan sehat usahakan 30 menit untuk latihan fisik dalam sehari. Jagalah profesi kita dengan baik sebagai anggota Polri, Agar bijak dalam menggunakan medsos dan jangan bergaya hidup mewah, “ ucap Kapolres Kuansing AKBP Pangucap Priyo Soegito, SIK., MH.
Disamping itu, Waka Polres Kuansing Lilik Surianto,S.ST.SH dalam sambutanya menyampaikan untuk menjaga sinegritas Atar sesama anggota.
“Saya berpesan untuk seluruh anggota, mari kita Jaga sinergitas antara sesama anggota jika ada masalah dan kendala supaya segera dirembukkan dan diselesaikan jangan dibiarkan berlarut masalahnya,” tutup Wakapolres menuturkan.(*)