Yakni Peringkat 1 Kategori Kemitraan UMKM (PMDN) dan Peringkat 1 pada kategori Kepatuhan Laporan Kegiatan Penanaman Modal (LKPM) Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN) di Provinsi Riau Tahun 2022 - Triwulan III Tahun 2023 dalam Riau Investment Award 2023.
Penghargaan diberikan langsung oleh Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Masyarakat Setda Provinsi Riau, H. Masrul Kasmy, MSi kepada Dwianto Arif Wibowo selaku perwakilan dari Sambu Group. Adapun kegiatan Riau Investment Award 2023 digelar di Hotel Prime Park, Pekanbaru pada hari Selasa, 31 Oktober 2023.
Riau Investment Award 2023 merupakan kegiatan yang diadakan oleh Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Provinsi Riau. Acara diadakan dalam rangka menunjang iklim investasi yang kondusif dan sebagai bentuk apresiasi pada pelaku usaha atas kinerja dan prestasi yang diraih dalam meningkatkan investasi di Provinsi Riau.
Foto : Sambu Group mendapat penghargaan dalam dua kategori sekaligus. |
Dalam setiap kategori terdapat 5 nominasi, baik perusahaan maupun pemerintah daerah kota dan kabupaten yang diikutsertakan. Dengan diadakannya kegiatan ini, Helmi selaku Kepala DPMPTSP Provinsi Riau, mengharapkan para pelaku usaha mampu meningkatkan investasi sebagaimana yang ditargetkan oleh pemerintah pusat.
"Selain meningkatkan pencapaian dan perfoma perusahaan, peningkatan investasi juga diharapkan bisa berkontribusi bagi ekonomi wilayah setempat. Dan tentunya berdampak bagi kesejahteraan masyarakat," ujar Helmi.
Merupakan kebanggaan tersendiri bagi PT Pulau Sambu, sebagai perusahaan Penanaman Modal Dalam Negeri di Riau yang berhasil menyabet penghargaan dalam 2 kategori sekaligus.
Yang pertama dalam kategori Kemitraan UMKM untuk Perusahaan Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN) di Provinsi Riau Tahun 2022 - Triwulan III Tahun 2023.
Dan yang kedua dalam kategori Kepatuhan Laporan Kegiatan Penanaman Modal (LKPM) untuk Perusahaan Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN) di Provinsi Riau Tahun 2022 - Triwulan III Tahun 2023.
“Terima kasih atas penghargaan yang dianugerahkan kepada Sambu Group dalam kegiatan Riau Investment 2023 ini. Melalui penghargaan ini, sebagai perusahaan Penanaman Modal Dalam Negeri, kami akan senantiasa berkomitmen penuh untuk dapat memberikan manfaat kepada masyarakat. Baik yang berada di sekitar perusahaan yang berlokasi di Indragiri Hilir, maupun kepada ekosistem kelapa Indonesia,” jelas Dwianto Arif selaku Corporate Communication Manager Sambu Group.
Penghargaan yang diterima dalam ajang ini diharapkan semakin memicu seluruh elemen dalam perusahaan untuk dapat berbuat lebih baik lagi ke depan. Dan tentunya berkontribusi bagi kesejahteraan petani kelapa, masyarakat sekitar, serta ekosistem kelapa Indonesia.