Jelang Pemilu Damai 2024, Kabag Ops Polres Kuansing Kunjungi Kantor Bawaslu Kabupaten Kuansing



RIAUTODAYS, KUANSING – Kompol Hendri Suparto, S.Sos, yang menjabat sebagai Kepala Bagian Operasi (Kabag Ops) Polres Kuansing, melaksanakan kunjungan ke Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Kuansing, Sabtu (04/11/2023) Pukul 09.00 WIB.

Kegiatan dihadiri oleh Kabag Ops Polres Kuansing Kompol Hendri Suparto S.Sos, Komisioner Bawaslu Kab. Kuansing Ade Indra Sakti, SE, dan Anggota Bawaslu Kabupaten Kuansing.

Kapolres Kuansing AKBP Pangucap Priyo Soegito, S.I.K.,M.H., kepada wartawan melalui Kabag Ops Polres Kuansing Kompol Hendri Suparto S.Sos, menyampaikan “Kunjungan tersebut bertujuan untuk memastikan kesiapan dalam hal logistik dan pengamanan menjelang pemilihan yang akan datang. Polres Kuansing akan melalukan pengamanan terkait deklarasi damai tahun 2024 di lapangan limuno taluk kuantan dan telah memploting anggota untuk pengamanan,”

“Polres kuansing siap mengamankan pada saat kegiatan penertiban APK yang akan di laksanakan pada hari Senin tanggal 06 November 2023 di Kabupaten Kuansing,” terang Kompol Hendri.

Mereka juga berdiskusi agar Bawaslu Kabupaten Kuansing membuat Video di media sosial terkait penertiban APK di Kabupaten Kuansing sehingga Partai Politik bisa memahami dengan jelas.

Kemudian agar Bawaslu Kabupaten Kuansing menyurati Partai Politik yang berada di Kabupaten Kuansing agar baliho yang telah terpasang berbaur Kampanye di bongkar sebelum pelaksanaan pernertipan APK oleh Bawaslu Kabupaten Kuansing.

Kompol Hendri menyampaikan “Bahwa keamanan dan kelancaran pemilihan adalah prioritas utama dalam operasi Mantap Brata Lancang Kuning 2023-2024”. Dia mengapresiasi kerja keras penyelenggara pemilu dan berharap untuk terus bekerja sama erat demi kesuksesan pemilu damai 2024 yang demokratis dan aman.

“Kunjungan ini menunjukkan komitmen Polres Kuansing dalam menjaga integritas pemilihan dan memastikan bahwa warga Kabupaten Kuansing dapat menggunakan hak suaranya tanpa hambatan apa pun. Semoga pemilu 2024 di Kabupaten Kuansing berjalan dengan sukses dan damai,” tutup Kompol Hendri mengakhiri keterangannya.(*/R) 



Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Kodim 0314/Inhil

Dinas Kesehatan Kabupaten Indragiri Hilir

Formulir Kontak