Operasi Mantap Brata 2024, Polsek Tembilahan Antisipasi Gangguan Kamtibmas di Pasar Pagi "Mayang Kelapa"



RIAUTODAYS, Tembilahan - Dalam rangka mengantisipasi terjadinya gangguan kamtibmas, personel Polsek Tembilahan melaksanakan kegiatan sosialisasi dan himbauan Pemilu Damai 2024 di wilkumnya, Selasa (5/12/2023).

Kali ini patroli yang dilaksanakan BANIT BINMAS Polsek Tembilahan BRIPKA Rahmat H, SH menyasar ke Pasar Pagi "MAYANG KELAPA" Jalan Telaga Biru Tembilahan. 




Kapolres Inhil, AKBP Norhayat, SIK melalui Kapolsek Tembilahan, IPDA Danu Hidayat, SE, MM, mengatakan patroli rutin yang dilaksanakan personel Polsek Tembilahan  ini agar memberikan rasa aman, damai dan kondusif, dengan adanya personel berseragam bagi pembeli dan pedagang di pasar. 

"Kegiatan rutinitas yang dilaksanakan Personel kita ini, untuk menciptakan Pemilu damai Tahun 2024 khususnya di wilayah hukum Polsek Tembilahan, Polres Indragiri hilir dan menumbuhkan rasa simpati dan kepercayaan masyarakat Kabupaten Inhil terhadap upaya Polri dalam harkamtibmas," ujar IPDA Danu. 

Untuk diketahui patroli yang dilaksanakan Polsek Tembilahan ini, dalam rangka "Ops Mantap Brata Lancang Kuning Tahun 2023-2024" dan selama kegiatan berlangsung situasi terdapat dalam keadaan aman dan terkendali.(Fhlay/red)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Kodim 0314/Inhil

Dinas Kesehatan Kabupaten Indragiri Hilir

Formulir Kontak