RIAUTODAYS, INDRAGIRI HILIR – Pj Bupati Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) H Herman mendukung penuh rencana Badan Pengawasan Pemilu (Bawaslu) untuk membentuk Pos Sentra Netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN).
Hal tersebut disampaikan Pj Bupati Inhil saat didampingi Kaban kesbangpol H Arifin, S.Sos.,MM dalam menerima kunjungan silaturahmi Ketua Bawaslu Inhil, Rustam, SH, MH serta beberapa Komisioner, Senin (18/12/2023).
Dalam pertemuan itu, Ketua bawaslu memaparkan berbagai program kegiatannya sesuai dengan tugas dan fungsinya sebagai lembaga pengawas demi mensukseskan pemilu serentak 2024 diantaranya membentuk Pos Sentra Netralitas ASN.
Pj Bupati Inhil H Herman menyatakan sangat setuju dan mendukung serta mensuport bawaslu untuk membuntuk Sentra Netralitas ASN pada Pemilu 2024.
“Hal ini sangat penting untuk disosialisasikan untuk mengingatkan seluruh ASN termasuk kepala desa dan aparatnya agar tidak salah langkah dan selalu mengikuti ketentuan Perundang-undangan yang berlaku,” ungkap H Herman.
Dalam setiap kesempatan Pj. Bupati Herman juga selalu mengatakan agar setiap unsur pemerintahan daerah patuh dan taat terhadap peraturan perundangan untuk menjaga diri atau instansi agar tidak terlibat politik praktis.
"Saya tentu tidak mau bawahan saya Nanti salah dan akhirnya mendapat sanksi, oleh Karena itu di setiap kesempatan saya Selalu tegaskan kepada seluruh jajaran agar menjaga netralitas," tutup Pj. Bupati.