Berbagi Bansos, Personel Koramil 06/Kateman Sambangi Kediaman Warga Binaannya. Kades Sungai Teritip Usulkan Rumah Layak Huni

Danramil 06/Kateman, Kodim 0314/Inhil, Lettu Inf Delmy Armansyah serta personel anggota Koramil saat Menyambangi kediaman Syahrudin (50 tahun) guna memberikan sedikit bantuan kepada warganya, Senin (26/2/2024)


RIAUTODAYS, Inhil (Kateman) - Danramil 06/Kateman, Kodim 0314/Inhil, Lettu Inf Delmy Armansyah serta Personel anggota Koramil Menyambangi kediaman Syahrudin (50 tahun) guna memberikan sedikit bantuan kepada warganya yang dalam kategori tingkat ekonomi rendah di Desa Sungai Teritip, Kecamatan Kateman, Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), Riau, Senin (26/2/2024) Kemarin. 

"Bantuan sosial yang kita serahkan berupa sembako, yang mungkin akan cukup sekitar satu Minggu penggunaan," ujar Danramil singkat. 

Sementara itu, Kepala Desa Sungai Teritip H. Heski Hendri, S.Si, M.Pd saat dimintai keterangan mengatakan bahwa dikarenakan dalam satu keluarga itu untuk sehari-hari masih bisa memenuhi kebutuhannya, cuma untuk hidup layak itu belum bisa, karena ada tambahan satu KK yang di deportasi dari Malaysia yang anak-anaknya masih kecil, ada yang tidak melanjutkan sekolah tapi KTP-nya belum ada.

Jadi, karena adanya tambahan anggota keluarga, berkuranglah kemampuan Syahrudin. 

"Sarinah yang mengalami perceraian secara agama dan menikah lagi di luar negeri lalu membawa serta 5 orang anaknya kembali ke Indonesia juga menjadi salah satu kerumitan administrasi yang harus ia selesaikan. Adapun beberapa masalah administrasi yang di hadapi berupa perubahan Kartu Keluarga yang lama menjadi Kartu Keluarga baru, pembuatan KTP sampai persidangan perceraian Sarinah dan mantan suaminya. Masalah administrasi di Kecamatan masih bisa di atasi, tapi untuk di kota masih terkendala biaya menuju kotanya," terangnya. 

Hal ini berdampak pada sulitnya ibu ini mendapat pekerjaan di karenakan masalah administrasi yang belum rampung. 

Heski Hendri juga berharap agar proses administrasi kependudukannya segera selesai, dan mungkin nanti ada kelanjutannya dari Dinas Sosial dan Pemerintah untuk proses perbaikan rumah agar dapat digunakan dengan layak. Dimana rumah yang didiami keluarga Syahrudin ini, dengan kondisi yang tidak bisa dikatakan layak untuk di huni oleh 14 orang Anggota Keluarga dan menarik banyak perhatian dari berbagai pihak. Yang mana dirumah tersebut didiami 3 kepala keluarga dan anak-anak yang masih sekolah. (*/R)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Kodim 0314/Inhil

Dinas Kesehatan Kabupaten Indragiri Hilir

Formulir Kontak