Sah! Haji Herman - Yuliantini Terima SK DPP Golkar Maju Pilkada 2024


RIAUTODAYS, PEKANBARU - Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Indragiri Hilir (Inhil), Haji Herman-Yuliantini menguat mendapatkan dukungan Partai Politik (Parpol).

Kali ini, Paslon Haji Herman-Yuliantini menerima Surat Keputusan (SK) B1-KWK dukungan dari Partai Golongan Karya (Golkar) untuk maju di Pilkada 2024.

"Kami sudah menerima SK dukungan untuk maju di kontestasi Pilkada 2024," kata Haji Herman, Senin (26/8/2024).

SK dukungan tersebut diserahkan oleh Ketum DPP 1 Golkar Bahlil Lahadalia melalui Ketua PLT DPD Golkar Inhil Ikhsan di kediaman Ketua Golkar Riau.

Dikatakan Haji Herman, dengan SK B1-KWK dari DPP Golkar ini sudah menjadi model dan tiket untuk ikut bertarung menuju Inhil satu.

“Insya Allah kami sudah siap mendaftar sebagai pasangan calon bupati dan wakil bupati Inhil, tinggal menunggu momennya tiba,” sambungnya.

Dengan adanya rekomendasi itu, Haji Herman mengajak masyarakat bergandengan tangan dan kokohkan barisan menyambut pesta demokrasi pada 27 November 2024.

"Mari kita bersama-sama berjuang untuk Inhil yang lebih baik lagi," ucapnya.

Untuk diketahui, sejauh ini diketahui Haji Herman berhasil menjemput SK dukungan koalisi dari Partai NasDem, PPP dan PKS. Satu partai lagi yang akan menyusul, yakni PSI. (***)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Kodim 0314/Inhil

Dinas Kesehatan Kabupaten Indragiri Hilir

Juli

Juni

Formulir Kontak