Haji Herman: Bupati Itu 80 % di Lapangan 20 % Berada di Kantor

Ket foto: Haji Herman saat menyampaikan visi misi dan Program Aksi Inhil Hebat di kampanye dialogis nya di Kecamatan Pulau Burung, Jumat (1/11/2024).

RIAUTODAYS, PULAU BURUNG - Haji Herman waktu menjabat sebagai Penjabat (Pj) Bupati Indragiri Hilir (Inhil) dikenal tegas, terukur dan lincah dalam bekerja.

Kepemimpinannya diakui oleh banyak Masyarakat, karena terbukti telah berhasil merealisasikan pembangunan yang telah direncanakan pemimpin sebelumnya.

Sebelumnya Haji Herman turun langsung ke desa-desa hanya untuk mendengarkan keluhan Masyarakat sekaligus melihat langsung kondisi infrastruktur saat menjadi Pj Bupati Inhil.

"Beberapa waktu lalu saya turun langsung, saya mendengarkan keluhan Masyarakat sambil berdialog dan berdiskusi," kata Haji Herman, Jumat (1/11/2024).

Waktu itu Haji Herman melihat langsung kondisi infrastruktur di desa-desa banyak yang sudah tidak layak. Bahkan beberapa pembangunan mangkrak tidak dilanjutkan.

"Banyak saya temukan kondisi jalan, jembatan dan gedung sekolah yang sudah tidak layak digunakan," papar Calon Bupat Inhil nomor urut 4 itu.

"Sedih saya melihat kampung saya seperti kapal pecah. Itu yang menjadi motivasi saya ingin menjadi Bupati," sebut putra kelahir Tembilahan itu.

Haji Herman diketahui sudah 8 kali menjadi Kepala Dinas (Kadis) di Kabupaten Meranti, 3 kali menjadi Kadis di Provinsi Riau. Terakhir menjadi Pj Bupati Inhil.

Ayah dua anak itu mengatakan, wilayah Inhil ini sangat luas, maka dari itu bupati harus turun langsung mendengar keluhan Masyarakat agar bisa tau kondisi infrastruktur di perdesaan.

"Bupati itu 80 % di lapangan, 20 % berada di kantor. Jangan hanya mendengarkan laporan dari bawahan," sebutnya dihadapan Masyarakat.
 
Lebih lanjut Haji Herman mengatakan, bupati itu harus memperhatikan Masyarakat sebagai kewajiban yang harus dipenuhi seorang pemimpin.

"Wajib memperhatikan nasib mereka. Dengarkan keluh kesahnya, apalagi mengenai kondisi beberapa perkebunan yang saat ini sangat menyediakan," 

Melalui pertemuan dengan Masyarakat tentu saja bisa langsung mendengar terkait pembangunan apa saja yang sudah dilakukan, apa saja yang belum dilakukan dan apa saja yang harus dilakukan kedepan. 

"Kebutuhan apa saja yang belum dipenuhi dan yang mana saja yang sudah dipenuhi, dan yang akan dilakukan pemerintah kedepan," tutupnya.

Untuk diketahui, Haji Herman berpasangan dengan Yuliantini sebagai Calon Bupati dan Wakil Bupati Inhil dengan visi misi yang memprioritaskan pembangunan infrastruktur, baik bidang kesehatan, pendidikan, pertanian dan perikanan. (*)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Kodim 0314/Inhil

Dinas Kesehatan Kabupaten Indragiri Hilir

Juli

Juni

Formulir Kontak