Bupati Inhil Lakukan Sidak ke Parit 21, Temukan Gudang Aset Daerah Beralih Fungsi


RIAUTODAYS, TEMBILAHAN - Bupati Indragiri Hilir (Inhil), Haji Herman, melakukan inspeksi mendadak ke Pelabuhan Parit 21 Tembilahan yang justru menimbulkan kejutan besar. 

Dalam peninjauan tersebut, Haji Herman menemukan adanya perubahan fungsi salah satu gudang yang merupakan aset daerah, yang kini tidak lagi digunakan sesuai peruntukannya.

"Ada beberapa kegiatan yang mengalihfungsikan gudang ini dari fungsi awalnya, dan ini menjadi perhatian kita bersama," ungkap Haji Herman dengan tegas saat melihat langsung kondisi di lapangan, Rabu (6/3/2025).

Yang mengejutkan, gudang yang seharusnya digunakan untuk penimbunan barang, kini dialihfungsikan sebagai tempat pembakaran pinang. 

"Seharusnya gudang ini hanya untuk tempat penimbunan, namun kenyataannya, sudah beralih fungsi menjadi tempat pembakaran pinang," lanjutnya.

Tidak hanya perubahan fungsi, tetapi juga fasilitas di dalam gudang mengalami modifikasi yang signifikan. 

Gudang yang awalnya kosong kini dipenuhi dengan ruangan-ruangan kecil yang berfungsi sebagai oven pembakaran pinang. 

"Ada sekitar 58 ruangan kecil atau ‘oven’ yang disediakan di dalam gudang ini untuk pembakaran pinang. Kami tidak setuju dengan perubahan ini," tegasnya.

Meski menemukan penyimpangan tersebut, Haji Herman menekankan bahwa pemerintah daerah tetap mendukung investasi, asalkan sesuai dengan peraturan yang berlaku. 

"Pemerintah daerah sangat terbuka untuk investasi, tetapi harus mengikuti ketentuan yang ada. Kami siap memfasilitasi investor yang ingin mencari lokasi yang lebih sesuai untuk kegiatan mereka," tambah Bupati Inhil yang baru dilantik ini.

Haji Herman juga mengingatkan pentingnya menjaga aset daerah agar tetap berfungsi sesuai tujuan awal, dan akan segera menindaklanjuti temuan ini dengan langkah-langkah yang tepat demi kepentingan bersama.

1 Komentar

  1. perhatikan juga jalan yg ada dlm kota tbh dan sekiitarnya yg menuju kec laiin

    BalasHapus
Lebih baru Lebih lama

Diskominfo PS Inhil

Maret

Diskominfo PS Inhil

Maret

Maret

Formulir Kontak