Desa Sungai Intan Perkuat Ketahanan Pangan Lewat Pemberdayaan Kelompok Wanita Tani

Diskominfo PS Inhil

Maret


RIAUTODAYS, Tembilahan Hulu- Dalam upaya memperkuat ketahanan pangan dan pemberdayaan masyarakat, Desa Sungai Intan, Kecamatan Tembilahan Hulu, Kabupaten Indragiri Hilir, menggelar Rapat Kelompok Wanita Tani (KWT) se-Desa Sungai Intan di Balai Pertemuan Desa, Kamis (06/03/2025). 

Acara ini bertujuan untuk mengaktifkan kembali peran KWT dalam memajukan sektor pertanian dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Rapat yang dibuka langsung oleh Kepala Desa Sungai Intan, Ahmad Ependi, S.Pd.I,NLP, dihadiri oleh berbagai pihak penting, seperti Bhabinkamtibmas Desa Sungai Intan, Kapolsek Tembilahan Hulu, Ketua BPD Desa Sungai Intan, Kepala Dusun, dan para Ketua Kelompok Wanita Tani dari seluruh desa.

Dalam rapat tersebut, dibahas berbagai langkah strategis, termasuk pemanfaatan pekarangan rumah warga dan lahan-lahan kosong di sekitar desa untuk penanaman tanaman sayuran dan produk pertanian lainnya. 

"Kelompok Wanita Tani (KWT) adalah sebuah kelembagaan yang dihadirkan untuk mendukung kegiatan pertanian, dari permodalan hingga pengolahan hasil pertanian," ujar Ahmad Ependi.

Tujuan utama dari penguatan KWT adalah untuk memberikan dukungan dan pembinaan yang lebih terfokus kepada petani, terutama wanita, sehingga mereka dapat meningkatkan hasil pertanian dan memastikan ketahanan pangan desa tetap terjaga. 

"Kami ingin KWT menjadi motor penggerak pemberdayaan ekonomi masyarakat dan ketahanan pangan yang berkelanjutan," tambahnya.

Dengan semangat kebersamaan dan kolaborasi antara pemerintah dan masyarakat, diharapkan KWT Desa Sungai Intan dapat berkembang pesat dan memberikan manfaat besar bagi kesejahteraan seluruh warga desa.

Diskominfo PS Inhil

Maret

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak