RIAUTODAYS, TEMBILAHAN - Gerakan Sosial #Gelibu_Indahnyasatuhati laksanakan pembagian takjil untuk warga kota tembilahan, Sabtu (08/02/2025).
Kegiatan ini merupakan agenda tahunan ramadhan #Gelibu_Indahnyasatuhati dengan membagikan Takjil sebagai menu berbuka puasa.
Ketua Gerakan Sedekah Lima Ribu (Gelibu) Adi Fahrizal mengatakan kegiatan pemberian takjil selama bulan Ramadhan tersebut akan dibagikan selama tiga tahap.
"Alhamdulillah tahap pertama ini kita sudah membagikan takjil sebanyak 180 bungkus, insya Allah kegiatan ini dilaksanakan sampai tahap III," kata Ketua Gelibu Inhil.
Adi Fahrizal berharap kegiatan pemberian takjil tersebut dapat meringankan beban masyarakat dalam menjalankan ibadah puasa ramadhan.
"Semoga setiap langkah kami selalu mendapat ridho dan keberkahan. Meskipun sore tadi langkah kami disambut dengan turunnya hujan, namun kita tetap semangat dan terus berjalan melewati rintikan air hujan agar bantuan takjil ini dapat tersalurkan," harapnya. (*/FA)